Jumat, 25 Januari 2013

Surya Paloh Resmi Jadi Ketua Umum Partai NasDem

HeadlineINILAH.COM, Jakarta - Ketua Majelis Nasional Partai Nasional (NasDem) Surya Paloh resmi diangkat sebagai ketua umum partai, dalam Kongres I Partai NasDem, di JCC, Jakarta, Jumat (25/1/2013).

Ketua Umum Partai NasDem, Patrice Rio Capella secara resmi menyerahkan mandat Ketua Umum kepada Surya Paloh. Menurutnya, tugas yang diemban dalam Partai NasDem membangun partai ini adalah berawal dari sebuah mandat.

"Oleh karena itu, dihadapan saudara-saudara sekalian, saya kembalikan mandat ini kepada Bapak Surya Paloh sebagai pemberi mandat," kata Rio dalam pidato pembukaan saat kongres.

Untuk itu, kongres tersebut secara resmi Rio menyerahkan mandat Ketua Umum itu kepada Surya Paloh sebagai pemberi mandat.

"Saya Ketua Umum Partai NasDem saat ini mendukung Bapak Surya Paloh sebagai Ketua Majelis Nasional Partai pada saat ini untuk diangkat sebagai Ketua Umum Partai NasDem dalam kongres yang mulia ini," lanjut Rio.

Surya Paloh, kata Rio, diyakini dapat membawa partainya untuk bersaing menghadapi arena pertandingan Pemilu 2014 nanti. "Kita yakin, kepemimpinan beliaulah yang akan membawa Partai NasDem menuju kemenangan dan kejayaan," ujarnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar